Keutamaan Dzikir Ya Hayyu ya Qoyyum


Keutamaan Dzikir Ya Hayyu ya Qoyyum


Syahadat.id - Salah satu anjuran Al Qur'an adalah berdoa, meminta kepada Allah dengan menggunakan Asmaul Husna atau nama-nama yang mulia. Hal ini merupakan bukti dan adab kepada Dzat yang menciptakan segala-galanya.


Salah satu Asmaul Husna yaitu Al Hayyu (Maha hidup) dan Qayyum (Maha berdiri atau mandiri) bila sering dibaca maka akan dimudahkan urusan yang dihadapinya terutama saat kesulitan menghadapi problematika kehidupan. Ini sesuai petunjuk hadits Nabi Muhammad Saw,


ﻋﻦ ﺃﻧﺲ ﺭﺿﻲ اﻟﻠﻪ ﻋﻨﻪ، ﻋﻦ اﻟﻨﺒﻲ ﺻﻠﻰ اﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻪ ﻭﺳﻠﻢ، ﺃﻧﻪ ﻛﺎﻥ ﺇﺫا ﻛﺮﺑﻪ ﺃﻣﺮ ﻗﺎﻝ: " ﻳﺎ ﺣﻲ ﻳﺎ ﻗﻴﻮﻡ، ﺑﺮﺣﻤﺘﻚ ﺃﺳﺘﻐﻴﺚ. رواه الترمذي


Artinya:

Diriwayatkan dari Anas Radhiyallahu Anhu. Saat menghadapi masalah yang sulit Nabi Muhammad membaca doa 


يَا حَيُّ يَا قَيُّوْمُ بِرَحْمَتِكَ أَسْتَغِيْثُ


(HR. Turmudzi).


Menurut Imam al-Munawi dalam Faidhul Qadir menjelaskan bahwa doa diatas untuk menghilangkan kesusahan dan kesedihan saat menghadapi problematika kehidupan terutama dengan menggunakan Asmaul Husna yaitu Al Hayyu Al Qayyum. Asmaul Husna ini menegaskan akan kesempurnaan Allah. 


Dari sini dianjurkan membaca doa menggunakan Asmaul Husna tersebut untuk memudahkan urusan dan dijauhkan dari segala kesusahan  serta doa akan dikabulkan oleh Allah.